TIPS
ANTISIPASI GEMPA BUMI DI LINGKUNGAN SEKOLAH
Wilayah Indonesia memang termasuk salah satu
wilayah yang rawan terdampak gempa.
Makanya, pengetahuan soal cara menghadapi gempa ini jadi salah
satu yang penting untuk di laksanakan.
Jangan Panik
dan Cara Jalan Keluar Yang Aman
Jika kamu ada di dalam ruangan kelas, jangan panik. Jangan
langsung lari ke luar ruangan, lihat keadaan sekitar dan coba tenang sambil
mengevakuasi diri ke luar. Jangan berdesakan di pintu keluar, karena bisa
menghalangi orang lain yang juga ingin mengevakuasi diri. Tetap tertib itu
penting banget, sob.
Setelah
berhasil keluar ruangan, segera cari pusat evakuasi yang ada di sekolah kamu.
Biasanya tempat banyak orang berkumpul dan ada di tanah terbuka, jauh dari
bangunan. Jika sudah ketemu, stay di sana sampai bantuan datang.
Jika Terjebak Di Ruangan,
Berlidung di Bawah Furnitur Yang Kuat
Kalau
kamu ada di dalam ruangan, dan nggak bisa keluar dengan cepat atau pintu keluar
terhalang, sebaiknya nggak usah maksa. Lebih baik kamu ambil posisi sujud,
lindungi kepala dan leher kamu dengan lengan kamu. Lalu cari furnitur yang
sekiranya kuat, misalnya meja yang ada di kelas. Lalu berlindunglah di bawahnya
sampai gempa selesai. Jangan
keluar dari bawah meja sebelum gempa benar-benar
berhenti.
Jangan Gunakan Lift Sekolah
Kalau sekolah kamu punya
jumlah lantai yang banyak dan kamu terjebak di lantai yang cukup tinggi, tetap
tenang dan dengarkan aba-aba. Misalnya, tunggu sampai alarm kebakaran berhenti,
atau arahan dari guru kamu. Lalu tunggu gempanya selesai untuk menuruni tangga
darurat. Jangan pernah pakai lift ya, sob. Bahaya banget!
Nah,
setelah gempanya selesai, lihat keadaan sekitar kamu. Apakah kamu sudah aman di
luar ruangan? Kalau sudah, segera cek kondisi badan kamu, apakah ada yang luka
atau nggak. Dan jangan masuk kembali ke gedung yang rusak, walaupun untuk
menyelamatkan korban jika kamu belum berpengalaman. Lebih baik cari bantuan
karena nanti malah bisa mencelakai diri kamu sendiri, sob.
Kalau
kamu masih terjebak di dalam gedung, cepat cari jalan keluar. Tapi kalau kamu
terjebak, lindungi mulut kamu. Kirim pesan, pukul benda sekitar dengan benda
keras untuk menghasilkan suara, atau gunakan siulan untuk memanggil para
penyelamat.
Lalu,
setelah kamu memastikan diri kamu baik-baik aja, saatnya cari informasi soal gempa tersebut dan
apakah gempa tersebut akan
diikuti dengan gempa susulan atau
malah berpotensi tsunami. Jika ya, cari perlindungan untuk gempa-gempa susulan
berikutnya, lakukan hal sama yang sudah kamu lakukan tadi.
Jika gempa berpotensi
tsunami, segera cari dataran tinggi untuk berlindung dari kemungkinan air yang
datang. Dan terakhir, tetap siapkan diri kamu untuk kemungkinan adanya gempa susulan atau
tsunami. Jadi tetap siaga itu perlu banget, sob.
Nah,
itu dia cara-cara yang bisa kamu lakukan kalau terkena gempa saat sedang di sekolah. Jadi, jangan
panik ya sob, kalau kamu lagi di sekolah lalu
terjadi gempa. Tetap tenang dan
terapkan langkah-langkah di atas agar selamat!
Penulis: Syifa
Nuri Khairunnisa
http://hai.grid.id/read/07912704/terjadi-gempa-saat-di-sekolah-nggak-perlu-panik-ini-dia-yang-perlu-kamu-lakukan?page=all